Unconventional Media Citra Pariwara 2007
Citra Pariwara 2007 ajang pesta kreatifitasnya orang iklan di Indonesia ini selesai jum’at malam lalu (30 Nov 2007) ditutup dengan acara Malam Anugerah CP 2007 di hotel Nikko Jakarta. Setelah selama tiga hari lamanya diadakan rangkaian seminar, penjurian lomba iklan, dan pameran di Anex Building yang bersebelahan dengan hotel Nikko.
Kamis sore tepatnya ketika peserta sedang seru-serunya mengikuti seminar saya datang dan nonton pamerannya (seminarnya nggak… soalnya nggak punya tiketnya… alias udah telat… kesorean). Mas Agus Arbana salah satu juri di CP saya sms… “Mas aku dah di t4 pameran… kpn mo ksini!” trus bliaunya mbales “Aku dah datang siang tadi mas… gimana karya2nya menurut mas Andika… kesannya?”. Lha ini jawabannya agak sulit… setelah muter-muter ngamati iklan di lantai bawah dan di lantai atasnya yang kebetulan Ipung (Art Directornya Syafa'at) ikut finalis di BG Award… rasanya… gimanaaa gitu. Seperti… maaf… ‘eneg’ ... apa karena masih jet lek abis kelamaan naik angkot yang bejubel ya… atau saya nya yang lagi blo’on sore itu… sepertinya kurang ada kesan yang gimanaaa… sulit diungkapkan. Hanya mungkin yang jadi inget sampai sekarang ketika keliling, saya melihat print ad yang dibikin Hakuhodo. Brand nya WMF sebuah alat dapur berupa pisau. Eh ternyata… ketika saya sedang nulis blog ini dan chatting sama seseorang… ternyata karya yang sangat berkesan di benak saya itu ternyata bikinan timnya temen chatting saya… Ahmad Zaini adik kelas waktu kuliah dulu (adik kelas tapi lebih cerdas). Walaupun nggak menang, tapi bagi saya cukup berkesan. Sementara yang dapat metal Lotte Bubblegum TVC yang bisa dilihat disini, dan banner Nissan Nevara yang bisa dilihat disini.
Satu lagi… menurut saya secara keseluruhan entry tahun ini mengalami kemajuan kualitas terutama di Unconventional media. Dari sederetan karya yang dipamerkan, menurut saya semuanya asik… keren-keren… walau ada satu yang sampai jogja sulit saya lupakan. Dalam karyanya nampak seolah sesosok anak kecil yang tertidur di atas ‘keset’ di sebuah supermarket. Tampak riil apabila dilihat pada perspektif sekian drajat (kemiringan tertentu). Membuat sedikit ‘shock’. Stopping Power tinggi, dengan eksekusi yang lumayan… semoga tidak hanya sekedar slogan… bahwa PSA itu mampu menyadarkan pengguna jalan akan kepedulian kita kepada sesama.
Trus... sms jawaban saya ke mas Agus Arbana "Mmmmh... lumayan... mas karyanya bagus-bagus koq" sambil tetep merasa blo'on... liyut... liyuut... dikit pusing...
Labels: advertising, News
3 Comments:
PERTAMAXXXXXXXXX
mas.... kenapa sihhh
gak booming kyk dulu, lomba ini??
kalah sama panasonic award yah?
aq mbacanya... juga jadi ikutan liyat.... liyuttt.............
huadhuh.... karena cuma mbayangin critamu....tapi khayalanku gak sampe....
eheeeeeeeeee..........
:p
#Angga
iya kalee... jg kalah sama asian idol
#Intan
kalo ikutan liyut minum bodrex!
Post a Comment
<< Home